Thursday , September 19 2024

INTIP KESERUAN HANBIN DI KV FEST 2022! DUET DENGAN AFGAN!

Hanbin (B.I) Menyanyikan Lagu-Lagu Hits nya. Foto : Fatiya Nabilah

Jakarta, 28 Agustus 2022 – Kim Hanbin atau yang biasa disebut B.I turut memeriahkan acara KV Fest 2022 di Tennis Indoor Senayan pada 28 Agustus 2022 kemarin. B.I tampil disertai dengan sorak sorai para penggemar nya. B.I membawakan lagu-lagu hits nya termasuk ” BT BT” dimana penonton bernyanyi dengan sangat kompak.

Yang pasti, penampilan B.I sangat ditunggu para penggemarnya di Indonesia. Beberapa kali para fans meneriaki ‘Kim Hanbin.. Kim Hanbin..’ sebelum B.I tampil. Hanbin pun keluar dengan membawakan lagu ‘Waterfall’.

B.I Dalam Sesi Wawancara Foto : Fatiya Nabilah

Dalam sesi wawancara dengan MC, B.I mengatakan bahwa dia sangat deg-degan tampil disini, karena sudah lama tidak ke Jakarta. B.I juga mengungkapkan ingin pergi ke Bali dan sangat ingin makan rendang selama di Indonesia. Bahkan, B.I juga menyanyikan lagu Indonesia berjudul ‘Cantik’ milik Kahitna yang disambut teriakan para penggemar yang sangat senang B.I menyanyikan lagu Cantik tersebut.

Aksi B.I sendiri banyak mencuri perhatian dari penonton. Seperti dia membuka jaketnya hingga duet dengan Afgan loh guys!

Hanbin Saat Duet Dengan Afgan Foto : Fatiya Nabilah

Menurut Afgan, panggung KV Fest 2022 adalah panggung pertama yang mempertemukannya dengan Hanbin meski telah berkolaborasi dalam jarak jauh tahun lalu. “Welcome back to Jtown brother @shxxbi131!! This is the first time we perform our song “Lost At Sea” together, it was incredible!!” kata Afgan di akun Instagram-nya @afgan__.

Wah, sangat seru banget kan guys!

Baca Artikel lainnya mengenai KV Fest di Event Fest ID ya!

 

Check Also

Sheila On 7 Siap Guncang Medan! Jadilah Bagian dari Malam yang Tak Terlupakan!

EVENTFESTID.COM – Sheilagank Medan, bersiaplah! Momen yang kalian nanti-nantikan akhirnya tiba. Sheila On 7 siap …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This will close in 4 seconds

Gallery
Discover Events
Home
News