Thursday , March 20 2025

Indonesia Fashion Week Suguhkan Keindahan Kalimantan

Dilansir melalui laman HIGHEND Magazine, perhelatan fashion akbar, Indonesia Fashion Week (IFW) akhirnya resmi digelar secara offline di Jakarta Convention Centre (JCC) pada 13 hingga 17 April 2022. Setelah sempat tertunda selama 2 tahun, kali ini Indonesia Fashion Week hadir dengan mengusung tema “Magnificent Borneo” dengan menyuguhkan keindahan alam Kalimantan. Tema ini juga merupakan rangkaian tema Indonesia Fashion Week Tahun 2020 yang gagal digelar karena pandemi COVID-19.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Balai Sidang JCC (@balaisidangjcc)

Dengan riasan dan busana menawan, empat ikon model IFW 2022 ikut tampil membuka parade dari 40 desainer pilihan dalam upacara pembukaan siang ini. Tiap desainer menampilkan koleksi terbaiknya dengan sentuhan budaya motif etnik khas Kalimantan.

Indonesia Fashion Week ini pun disambut dengan baik oleh Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Wamenparekraf), Angela Tanoesoedibjo. Dalam sambutannya, Angela menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya Indonesia Fashion Week 2022 dan inovasi serta adaptasi Indonesia sebagai salah satu negara penghasil fashion terbaik di dunia.

Selain itu, Indonesia Fashion Week juga mengadakanย exhibitionย dimana menampilkan 123ย tenant yang menjual keperluanย fashionย untuk menarik minat pengunjung agar dapat berbelanja di acara tersebut.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Balai Sidang JCC (@balaisidangjcc)

Moment Indonesia Fashion Week 2022 ini juga menjadi salah satu penyemangat dan penanda bangkitnya industri fashion tanah air usai terdampak pandemi COVID-19.

Check Also

Silly Fragments Lepas Single Debut Menyegarkan โ€œAnd Remainsโ€

[MALANG] Apa jadinya bila empat remaja putri bergabung dalam sebuah band bernama Silly Fragments? Hasilnya …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Discover Events
Home
News
Gallery