Jakarta, 15 Oktober 2022 – Salah satu member F4 Thailand yaitu Dew Jirawat atau biasa dikenal dengan Dew mengaku bahwa ia adalah penggemar mie instan Indonesia, yaitu Indomie. Seperti diketahui F4 Thailand datang untuk menyapa fans Indonesia dalam Fanmeeting mereka yang bertajuk ‘Shooting Star In Jakarta’ yang diselenggarakan pada 15 Oktober 2022 di Kota Kasablanka.
Pada kesempatan tersebut member termuda dari F4 Thailand itu mengaku bahwa ia sangat menyukai Indomie. Hal tersebut dikarenakan seorang penggemar Indonesia yang pernah mengirimkan Indomie padanya. Setelah mencoba Indomie, ia mengaku sangat menyukai mie instan tersebut. “Seorang fans Indonesia pernah mengirimkanku mie instan tersebut. Setelah saya coba rasanya sangat enak dan saya suka. Makanya saya sangat senang bisa datang ke Indonesia, saya bisa makan mie instan Indonesia sepuasnya.” ungkap Dew. Bukan hanya Dew, Bright juga mengaku menyukai Indomie. Translator mereka mengungkapkan bahwa ketika pertama kali sampai di Indonesia, para member F4 disuguhkan makanan Indonesia. Dengan semangat Bright menyerbu mie Indomie dan langsung memakanya. “Rasanya sangat enak.” kata Bright sambil tersenyum.”
Saat konferensi pers berlangsung ada sebuah pertanyaan yang menanyakan kepada member F4 yaitu apakah mereka suka memperhatikan komentar dari para penggemar di media sosial? Pertanyaan tersebut dijawab oleh Dew, ia mengaku bahwa dirinya seringkali membaca komentar-komentar dari para penggemar. Terutama penggemar Indonesia, ia bahkan sampai mentranslate komentar-komentar tersebut menggunakan google translate. Dew sangat senang dengan komentar-komentar para fans yang penuh cinta dan hangat kepadanya. “Komentarnya suka gemes-gemes saya suka.” ujar Dew sambil tersenyum lebar.
Selain itu lelaki kelahiran tahun 2000 itu juga mendapat pertanyaan unik dari salah satu penggemar yang pertanyaannya dipilih untuk dijawab Dew pada fanmeeting malam itu. Penggemar tersebut bertanya, ‘Anime apa yang terakhir Dew tonton? Apakah ada anime yang bisa kamu rekomendasikan untuk kami tonton?’ mendapat pertanyaan tersebut Dew tertawa sumringah. Sudah diketahui oleh semua penggemar bahwa Dew adalah penggemar berat anime. Ia seringkali membahas anime kesukaannya dibeberapa wawancara. Dengan antusian Dew menjawab pertanyaan “Anime terakhir yang aku tonton adalah season terbaru dari Bleach. Aku juga merekomendasikan kalian untuk menonton Bleach”. Anime Bleach memang muncul kembali pada oktober ini untuk season terbarunya setelah 10 tahun menghilang.
“Terimakasih atas seluruh cinta yang diberikan, saya harap kalian semua terus mendukung saya. Nantikan project series terbaru saya selanjutnya!” ujar Dew kepada para penggemar di akhir sesi fanmeeting. Sebagai tambahan informasi, para member F4 membocorkan bahwa masing-masing dari mereka sedang dalam proses untuk project series terbaru. Jadi sudah dapat dipastikan bahwa mereka akan melakukan project series masing-masing.